Robot ROV Buatan Indonesia – Robot Indonesia
SARI Teknologi – Robot Indonesia
ROV ( Remotely Operated Vehicle ) atau bisa di sebut sebagi robot bawah air adalah salah satu jenis robot bawah air yang dikendalikan menggunakan remote control. Robot ini mampu menjelajahi bawah laut dengan berbagai kemampuan yang di miliki oleh robot ini. Tergantung siapa pembuatnya. Robot juga di gunakan dalam penjelajahan bawah laut dan misi pencarian bangkai kapal. Serta misi misi lainnya.
Sudah banyak kreasi dari ROV ini dan banyak juga negara yang membuat robot jenis ini. Salah satunya adalah indonesia yang juga membuat robot jenis ini. Badan Penelitian dan Pengembangan Kementrian Pertahanan ( Balitbang Kemhan ) yang juga bekerja sama dengan PT Robomarine Indonesia. Berhasil membuat dan mengembangkan robot jenis ini. karya yang patut di banggakan itu adalah sebuah robot laut jenis Remotely Operate Vehicle.
Hiu Merah ROV | Robot Indonesia
Robot yang sebenarnya sudah di rilis sejak tahun 2015. Dan sudah banyak di gunakan oleh berbagai bidang di pemerintahan. Seperti Badan Penerangan dan Penerapan Teknologi (BPPT), Tentara Negara Indonesia Angkatan Laut ( TNI AL ),dan paling utama adalah Satuan Kapal Ranjau ( Satran ) di Tripartite Class dan juga kapal Oseanografi Rigel Class.
ROV sendiri banyak dan seringkali di gunakan untuk pencarian bangkai pesawat. ROV juga dapat digunakan secara maksimal dengan melacak lokasi bangkai, mencari korban bahkan mencari black box pesawat.
Bagaimana dengan kecanggihan dari robot Hiu Merah buatan Balitbang Kemhan dan PT Robomarine ini ?. Dapat menyelam hingga 150 m itulah kemampuan robot ini. Serta merupakan platform yang stabil untuk digunakan dapat melakukan gerakan lurus dan bermanuver. yang memiliki payload hull yang sangat cocok dan sesuai dengan misi dan operasi pemindaian bawah laut.
Cara kerja dari robot ROV Hiu Merah ini berbeda dengan AUV atau( Autonomous Underwater Vehicle ). Hiu Merah bekerja dengan menggunakan jalur kabel kabel yang terhubung untuk mendukung kendali dan transmisi data yang sifatnya realtime. ROV ini sendiri menggunakan sebuah remote untuk menggendalikannya yang terletak dari permukaan
Itulah robot Hiu Merah yang merupakan robot asli buatan indonesia. Tak hanya robot buatan Balitbang Kemhan yang merupakan buatan asli indonesia. Tetapi ada juga robot buatan perusahaan robotika dan sekolah robotika yang sudah banyak membuat robot yang bermacam – macam. Yaitu sekolah robotika SARI Teknologi. Kunjungi juga website kami SARI Teknologi untuk mengetahui bermacam – macam robot buatan indonesia.
Tentang Kami
adalah sekolah robotika yang membuat robot mulai dari robot kecil sampai robot humanoid. Alamatnya : Komplek Mutiara Taman Palem Blok C7 No. 20, Jl. Raya Outer Ringroad, RT.7/RW.14, Cengkareng Timur, Cengkareng, RT.7/RW.14, Cengkareng Tim., Kecamatan Cengkareng, Kota Jakarta Barat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 11730.No Tlp : (021) 29428935
Baca Juga : Rumah Pintar Dengan Robot – Robot Indonesia
Kunjungi Kami : https://sariteknologi.com