Robot Buatan Tawan Disebut Fenomenal
Peneliti di Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI)
Belakangan mulai muncul suara keraguan terhadap robot lengan karya I Wayan Sumardana. Dengan perlengkapan yang nyaris seluruhnya barang bekas, robot karya Wayan itu di ragukan bisa menggantikan fungsi lengannya yang sudah tidak berfungsi. Peneliti di Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI) mencoba menengahinya.
Kepala Pusat Penelitian Tenaga Listrik dan Mekatronika (P2 Telimek) LIPI Budi Prawara menuturkan secara teknis dia belum melihat secara langsung robot lengan karya Wayan atau Tawan itu.
Kalau benar robot itu bisa berfungsi menggantikan fungsi lengan seperti tayangan di TV, itu inovasi yang fenomenal, katanya saat di hubungi Jawa Pos.
bahkan Peneliti yang bermarkas di Bandung itu menjelaskan pusat yang dia pimpin salah satunya melakukan riset di bidang robot. Robot lengan karya Tawan di sebut-sebut terhubung ke otak melalui komponen penyerap sinyal otak. Budi mengatakan robot yang terhubung ke institusi otak, merupakan robot yang rumit dan membutuhkan teknologi tingkat tinggi.
Saya perlu mendalami lagi robot karya Tawan itu. Apakah robot itu di buat berdasarkan kaidah ilmu pengetahuan atau hanya merakit biasa saja, jelas dia.
Budi menuturkan P2 Telimek LIPI juga sudah membuat karya robot lengan. Robot lengan karya mereka di pakai di dunia industri. Fungsinya sebagai perangkat untuk mengecat atau mengelas komponen-komponen hasil industri.
Robot lengan dengan gerakan enam sudut itu di gerakkan menggunakan software yang di buat sedemikian rupa. Jadi robot lengan karya P2 Telimek LIPI ini masih kalah canggih dengan robot buatan Tawan yang terhubung ke otak manusia.(wan)
Sumber : Jawapos.com, 22 Januari 2016
Jika kalian ingin kursus robotika, kalian bisa kunjungi website PT Sari Teknologi
Alamat PT Sari Teknologi: Lt.6 Gedung Universitas Gunadarma Jl.Raya Outer Ringroad Blok C7 No.20, Jl.Taman Palem Mutiara, DKI Jakarta 11730.
Kunjungi Kami : https://sariteknologi.com